Pastikan Keamanan Dan Kondisi Basan, Rupbasan Denpasar Laksanakan Pemeliharaan Dan Pengecekan Diluar Kantor.

Pastikan Keamanan Dan Kondisi Basan, Rupbasan Denpasar Laksanakan Pemeliharaan Dan Pengecekan Diluar Kantor.

 

Denpasar, Info PAS - Rupbasan Denpasar, melalui Subsi Administrasi dan Pemeliharaan, kembali melakukan pengecekan dan pengontrolan terhadap benda sitaan yang berada di luar kantor (23/04). Kegiatan kali ini difokuskan pada pengecekan kapal laut yang dititipkan di Rutan Negara.

 

Pengecekan tersebut merupakan bagian dari upaya pemeliharaan rutin yang dilakukan oleh Rupbasan Denpasar untuk memastikan keamanan dan kondisi dari benda sitaan yang disimpan di luar kantor. Kolaborasi dengan pihak Rutan Negara menjadi kunci dalam penyimpanan dan pemeliharaan benda sitaan ini.

 

"Pihak Rutan Negara sangat membantu Rupbasan Denpasar dalam melakukan penyimpanan dan pemeliharaan benda sitaan ini. Kerjasama yang baik antara kedua pihak menjadi landasan utama dalam menjaga keamanan dan kualitas benda sitaan yang disimpan di luar kantor," ujar Kepala Rupbasan Denpasar, Ni Nyoman Budi Utami.

 

Kegiatan pengecekan dan pengontrolan ini dilakukan secara berkala untuk memastikan bahwa benda sitaan tetap terjaga dengan baik dan tidak mengalami kerusakan. Langkah ini sejalan dengan komitmen Rupbasan Denpasar untuk menjaga transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan benda sitaan yang menjadi tanggung jawabnya.

 

 

🌟RUSITA🌟

Rupbasan [ Santun,Inovatif,Transparan,Akuntabel ]

.

@kemenkumhamri

@ditjenpas

@kemenkumhambali

@divisipaskanwilbali

.

#KumhamRI

#KamiPasti

#Pemasyarakatan

#Rupbasan

#KumhamPastiProduktif

#LayananPrima

#rbkumwas

 

logo besar kuning
 
RUMAH PENYIMPANAN BENDA SITAAN NEGARA
KELAS I DENPASAR

Jl. Ratna No.19, Sumerta Kauh, Kec. Denpasar Tim., Kota Denpasar, Bali 80236
0361-265736

Email Kehumasan
rupbasan.denpasar@kemenkumham.go.id

Email Aduan
rupbasan.denpasar@kemenkumham.go.id

Hari ini314
Kemarin217
Minggu ini1711
Bulan ini1237
Total 60811

05-05-2024